Postingan

Menampilkan postingan dari 2020
  Saatnya Pulang ke Jakarta   Sebenarnya saya hanya ingin mengakhiri tulisan tentang backpacking ini. Namun, nanggung bener, kegalauan saya setelah melakukan backpacking seharusnya saya tulis juga kan? Supaya lebih afdol. Hari terakhir di Pacitan saya mendapatkan telepon dari calon hostfamily saya. Jadi begini ceritanya. Seperti yang sudah saya bahas sebelumnya, saya melakukan backpacking ini karena galau. Gak tau sehabis mengundurkan diri jadi guru mau ngapain . Sehingga saya mencoba untuk menjadi aupair lagi. Kali ini negara yang saya tuju adalah Belgia. Karena persyaratan untuk menjadi aupair , hanya bisa sekali di satu negara selama setahun. Gak disangka, ketika saya sedang ngelepus tidur, hape saya berdering. Pas saya lihat, lah kok nomor luar negeri. Hadoh. Saya lupa perbedaan waktu Belgia,6 jam lebih lama. Jadi Belgia masih siang sedangkan Indonesia sudah malam. Akhirnya saya angkat saja. Lucunya saya cuma jawab : “ja ja, oke. Is goed” Padahal saya juga gak ngeh ini orang

Madiun, Pacitan Lalu Kembali ke Jakarta

Gambar
  Sudah lama sekali saya gak melanjutkan blog ini. Chapter terakhir ini mengenai perjalanan saya pulang, kembali ke Jakarta. Namun saya menyempatkan diri untuk mampir ke Madiun, mengunjungi teman lama sewaktu saya SMP. Saya kembali menulis untuk melakukan nazar saya agar menyelesaikan penulisan pengalaman backpacking di Indonesia sebelum hijrah ke Eropa. Karena niat saya ini dimulai sejak tahun 2012 lalu molor sampai beberapa tahun kemudian dan sekarang sudah tahun 2020 hahaha. (Aje gile, kemana aja lu Mal! :p) Entah kenapa saya memang proscatinator sejati. Meski begitu, saya masih ingin menuliskan chapter terakhir backpacking ini. Karena niat saya selanjutnya adalah menulis tentang   pengalaman hidup saya hijrah ke Eropa, yaitu Belgia. Semoga setelah ini saya jadi rajin menulis, please God , beri saya ilham, niat, dan waktu untuk menyalurkan hobi saya yang tersendat-sendat ini. Amin. Delapan tahun lalu, setelah pergi dari kota Malang….   Dari kota ini saya naik bis ke M